Selain menabung, sebagai seorang tulang punggung keluarga atau pencari nafkah, maka penting bagi Anda untuk setidaknya diproteksi menggunakan produk asuransi jiwa. Hal ini dapat dijadikan sebagai proteksi jika sewaktu-waktu meninggal dunia, maka nantinya anggota keluarga akan merasa lebih tenang, karena mendapatkan sejumlah yang pertanggungjawaban. Hanya perlu mengajukan klaim saja untuk menikmati manfaat dari produk asuransi tersebut sesuai dengan kebutuhan Anda pastinya. Jenis asuransi jiwa yang hadir saat ini juga lebih beragam dibandingkan dengan dulu, termasuk di Indonesia juga ada produk asuransi jiwa syariah.
Kenalan Dengan Asuransi Kematian Syariah
Sebelumnya bagi Anda yang masih belum tahu terkait dengan produk asuransi kematian syariah ini, maka simak informasinya berikut. Asuransi kematian syariah pada dasarnya adalah usaha saling tolong menolong atau melindungi diantara peserta asuransi, yaitu orang-orang atau kalangan yang sudah tergabung menjadi bagian dari asuransi tersebut. Dimana dalam penerapan operasional asuransi tersebut didasarkan pada prinsip hukum syariat Islam atau sesuai dengan aturan Islam yang ada, dengan menjauhi hal-hal yang dilarang oleh syariat.
Asuransi syariah sendiri semakin populer di Indonesia, karena mayoritas masyarakat Indonesia memang muslim yang menghendaki produk keuangan dengan jaminan halal, sehingga lebih prefer untuk menggunakan jenis asuransi yang satu ini, dibandingkan yang lainnya. Mungkin juga masih ada diantara Anda yang belum tahu, bahwa sekarang ini selain dijual secara langsung atau tradisional, maka produk asuransi syariah tersebut juga banyak ditawarkan atau dijual secara online.
Hal-Hal Yang Ada Di Asuransi Syariah
Asuransi jiwa syariah dengan produk asuransi jiwa konvensional tentunya akan berbeda. Patut untuk diketahui juga bahwa pada dasarnya ada beberapa hal yang hanya terdapat dalam asuransi syariah ini, serta tidak ada dalam asuransi konvensional, yaitu:
- DPS, asuransi syariah punya dewan pengawas khusus, yaitu digunakan untuk memastikan bahwa perusahaan menjalankan asuransi tersebut memang sesuai dengan aturan syariat yang ada, guna memberikan jaminan produk yang dipakai tersebut memang halal. Yaitu diawasi oleh DPS atau yang dikenal juga sebagai Dewan Pengawas Syariah. Keberadaan DPS ini tidak ada dalam asuransi konvensional.
- Saling tolong menolong antar peserta, adanya risiko yang dialami oleh peserta asuransi, nantinya akan dibantu oleh sesama peserta asuransi syariah yang lainnya, karena menggunakan prinsip sharing of risk atau berbagi risiko. Hal ini sebenarnya juga membuat peserta bisa mendapatkan pahala dengan saling tolong menolong antar sesama yang membutuhkan, artinya ada keberkahan dalam produk asuransi yang dibeli tersebut.
- Transparansi, asuransi syariah memberlakukan adanya transparansi dalam pengelolaan dana, sehingga sebagai peserta nantinya Anda bisa mengecek atau memastikan secara langsung hasil dari pengelolaan dana asuransi tersebut, serta mengenai pembagian profit atau keuntungan jika memang ada. Hal tersebut tidak akan ditemukan dalam asuransi konvensional, karena semua uang atau dana yang masuk menjadi hak milik perusahaan asuransi.
- Jaminan keuangan dana kontribusi atau iuran tanpa risiko hangus, ini tidak bisa didapatkan dari produk asuransi konvensional, dimana dalam asuransi konvensional ketika tidak terjadi klaim selama masa perlindungan atau proteksi asuransi tersebut, secara otomatis nantinya uang premi yang masuk akan langsung hangus, menjadi hal milik dari perusahaan. Namun dalam asuransi syariah tidak mengenal istilah dana hangus.
- Zakat, peserta asuransi syariah nantinya akan dibebani dengan biaya pembayaran zakat dalam kontribusinya, karena zakat sendiri adalah kewajiban yang harus dibayarkan oleh umat muslim kepada yang berhak. Dzolim jika seandainya kewajiban tersebut tidak dibayarkan kepada kalangan yang membutuhkan, sehingga harus dilaksanakan. Zakat sendiri tidak ada dalam aturan asuransi konvensional, sehingga tidak harus dibayarkan oleh peserta asuransi.
Asuransi jiwa syariah ini dikelola sesuai dengan syariat yang menjauhi adanya riba, gharar maupun judi, sehingga dijamin halal. Anda bisa menjadikannya sebagai pilihan untuk proteksi, yaitu dengan membeli produk terbaik lewat I Love Life dari Astra Life. Pembelian mudah bisa dilakukan langsung lewat website resmi dari I Love Life ini tanpa perlu kemana-mana, cukup dari rumah. Untuk informasi selengkapnya klik disini
